Cara Cek Status Voucher Fisik All Operator

Isi Saldo Maxim Driver

Retail yang terjun ke dunia bisnis penjualan pulsa dan kuota harus hati-hati terhadap penipuan pembeli voucher data berupa voucher fisik. pasalnya sekarang banyak modus penipuan yang membeli kuota voucher, di bawa pulang lalu datang lagi dengan alasan voucher sudah terpakai.

Penipuan semacam ini sudah sering terjadi dan memakan banyak korban pelimik konter, bukannya jadi untung malah buntung. itulah pentingnya pengetahuan cara cek status voucher sebelum menjualnya ke konsumen.

Read More

Untuk menghindari terjadina penipuan oleh oknum pembeli voucher sebaiknya melakukan hal ini sebelum menjual voucher

Cek Hologram voucher masih Utuh

Pastikan hologram yang berisi kode voucher masih utuh, dengan cara ini tidak mungkin ada yang bisa menebak kode voucher yang ada di dalam hologram tersebut. dengan begitu jika ada oknum yang mengatakan vouchernya sudah terpakai, suruh hubungi  call center yang mereka gunakan

Buat aturan voucher yang sudah di bawa pulsang tidak bisa dikembalikan / komplain

Proteksi konter kita sedini mungkin untuk mencegah penipuan ini, buatlah aturan tertulis di konter atau anda bisa menjelaskan ke konsumen jika membeli voucher yang di bawa pulang tidak bisa dikembalikan lagi dengan alasan apapun.

Cek Voucher Sebelum Menjual

Cek status voucher saat anda membeli voucher berbentuk elektrik. jika vouchernya berbentuk kartu tentu tidak bisa dilakukan pengecekan sebelum menjual ke cosumer, karena kode vouchernya terlindungi oleh hologram.

Cara Mengecek Status Voucher sudah terpakai Atau Belum

ada cara untuk memastikan status voucher sudah terpakai atau belum lewat aplikasi dari masing-masing provider. aplikasi ini memang disediakan untuk retailer / penjual voucher fisik. untuk setiap operator memiliki aplikasi yang berbeda.

Cek Voucher Telkomsel

Cek status voucher telkomsel dengan melakukan dial up ke *132*Serial Number# anda akan mendapat pesan status voucher sudah digunakan atau belum.

Cek Status Voucher Indosat

Aplikasi yang dignakan untuk cek status voucher indosat adalah Aplikasi Simpel by Indosat Ooredoo Hutchison. bisa di download di app store dan juga playstore. bisa untuk mengecek status voucher semua provider indosat baim itu im3 ataupun mentari.

Cek Status Voucher Tri

Aplikasi yang di gunakan untuk cek status voucher tri apakah sudah digunakan atau belum menggunakan aplikasi RITA: Informasi & Aktivitas Retailer Tri Indonesia By Indosat Ooredoo Hutchison. aplikasi ini bisa digunakan untuk cek satatus voucher tri sudah terpakai atau belum.

Cek Status Voucher XL dan Axis

Aplikasi yang bisa digunakan untuk cek status voucher tri dan axis adalah SiDOMPUL by PT XL Axiata Tbk, silahkan download aplikasinya di plastore ataupun app store.

Cek Status Voucher Axis

Voucher fisik kuota axis juga bisa dilihat statusnya di aplikasi AXISnet by XL Axiata. yang bisa dilihat jumlah kuota dan juga masa aktif dari paket yang ada di dalamnya

Itulah cara-cara untuk mengecek status voucher fisik yang bisa digunakan untuk semua penjual pulsa dan kuota data, selalu hati-hati terhadap penipuan dengan modus kuota belum masuk atau voucher sudah terpakai. sebab siapa saja bisa terkena jebakannya.

Mau Bisnismu dimuat disini?
Bagi anda yang ingin mendapatkan review dari asalngopi.com bisa menghubungi kontak kami. dapatkan benefit bisnis anda muncul di halaman google. Kontak administrator Klik Disini.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *